Pengaruh Teknologi Informasi Kesehatan terhadap Mutu Pelayanan Kesehatan dan Manajemen Data Kesehatan

Posted by rini dwi a on Apr 15, 2015 in Uncategorized |

      Pertambahan penduduk yang meningkat dengan permasalahan yang kompleks memberikan pengaruh terhadap kesehatan seseorang, serta dipicu oleh cuaca yang tak menentu karena ketidakseimbangan alam. Hal tersebut menimbulkan gangguan terhadap kesehatan seseorang , dengan kata lain menyebabkan peningkatan jumlah orang yang sakit , sehingga akan ada laju peningkatan penggunaan fasilitas pelayanan kesehatan seperti rumah sakit , puskesmas dll yang digunakan masyarakat dalam mendapatkan derajad kesehatan yang setinggi-tingginya. Untuk itu , diperlukan banyak fasilitas pelayanan kesehatan dengan sarana dan prasarana yang memadai dan diimbangi dengan kualitas kinerja dari tenaga kesehatan serta mutu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat , sehingga pelayanan yang diberikan mampu memenuhi kebutuhan, keinginan, dan harapan masyarakat serta mampu memberikan kepuasan kepada masyarakat. Menurut Tjiptono (1999), kepuasan pelanggan/pasien dapat memberikan manfaat antara lain :

  • Hubungan antara pemberi pelayanan dan pelanggan menjadi harmonis.

  • Memberikan dasar yang baik bagi kunjungan ulang pasien.

  • Dapat mendorong terciptanya loyalitas pelanggan/pasien.

  • Membentuk suatu rekomendasi dari mulut ke mulut yang menguntungkan pemberi pelayanan.

  • Reputasi pemberi pelayanan menjadi baik di mata pelanggan/pasien.

  • Dapat meningkatkan jumlah pendapatan

      Semakin banyaknya pasien yang berkunjung untuk berobat ke fasilitas pelayanan kesehatan, tentunya akan berdampak pada manajemen data kesehatan salah satunya pendataan/penginputan data pasien, pengolahan data untuk pelaporan dll. Proses manual/tradisional yang digunakan selama ini masih kurang efektif dalam memberikan pelayanan terhadap pasien. Untuk itu , penyedia pelayanan kesehatan dituntut untuk berinovasi dengan membuat suatu teknologi informasi kesehatan. Perkembangan teknologi yang kian pesat di era globalisasi saat ini, juga menuntut adanya perkembangan / peralihan dari manual/tradisional ke modern (komputerisasi) dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat (pasien) yang cepat , tepat dan akurat. Salah satu, teknologi informasi di bidang kesehatan adalah Sistem Informasi Manajemen Kesehatan bisa juga disebut dengan Sistem Informasi Kesehatan.

      Sistem Informasi Manajemen Kesehatan adalah sebagai bagian dari sebuah sistem administrasi kesehatan yang merupakan kesatuan/rangkaian kegiatan-kegiatan yang mencakup seluruh jajaran upaya kesehatan diseluruh jenjang administrasi yang mampu memberikan informasi kepada seluruh komponen pelayanan kesehatan. Ruang lingkup Sistem Informasi Manajemen Kesehatan mencakup pengelolaan informasi pasien , seperti Registrasi Pasien (pendaftaran pasien ralan, ranap dan igd), Rawat jalan/Poliklinik (Catatan medis seperti diagnose dan tindakan pasien yang dimasukkan dalam berkas rekam medis pasien) , Rawat inap, Laboratorium / Penunjang medis (pencatatan informasi kesehatan seperti CT Scan) , Penagihan dan Pembayaran (Pencatatan transaksi pembayaran dari pelayanan kesehtan yang sudah diterima baik secara langsung atau asuransi dan daftar tagihan yang belum dibayar oleh pasien) , Farmasi/Apotik (Pengelolaan dan pencatatan transaksi obat-obatan). Melalui lingkup manajemen pasien tersebut dapat diperoleh laporan-laporan untuk manajemen data mengenai:

  1. Pendapatan rawat inap dan jalan secara periodik (harian, bulanan dan tahunan)

  2. Penerimaan kasir secara periodik,

  3. Tagihan dan kwitansi pembayaran pasien,

  4. Rekam medis pasien,

  5. Data kegiatan rumah sakit dalam triwulan (RL1),

  6. Data morbiditas pasien rawat inap (RL2a),

  7. Data morbiditas pasien rawat jalan (RL2b),

  8. Manajemen ketersediaan obat pada bagian farmasi/apotik,

  9. Penerimaan kasir pada bagian farmasi/apotik,

  10. Data morbiditas penyakit khusus pasien rawat inap (RL2a1),

  11. Data morbiditas penyakit khusus pasien rawat jalan (RL2b1),

Manajemen data adalah Rangkaian kegiatan pengelolaan data mulai dari kegiatan  pencatatan, pengumpulan, pengolahan, analisis data hingga menjadi suatu informasi

      Manfaat yang diperoleh dari Sistem Informasi Manajemen Kesehatan yang dapat membantu para pengelola program kesehatan, pengambil kebijakan dan keputusan pelaksanaan dan tentunya untuk pasien seperti berikut:

  1. Keefektifan dan Efisiensi petugas untuk pasien, sehingga pasien tidak perlu menunggu lama

  2. Kemudahan dan kecepatan dalam menginput dan mengolah data pasien

  3. Mengidentifikasi masalah dan kebutuhan yang diperlukan dalam peningkatan pelayanan kesehatan untuk pasien

  4. Dokumentasi dan pelaporan yang Auditable dan Accountable

  5. Pembuatan keputusan dan pengambilan kebijakan kesehatan berdasarkan bukti (evidence-based decision) 

  6. Meningkatkan profesionalisme dan kinerja

  7. Mendukung koordinasi antar bagian-bagian didalam suatu fasilitas pelayanan kesehatan

Pengaruh yang diberikan dari Sistem Informasi Manajemen Kesehatan terhadap mutu pelayanan dan manajemen data kesehatan sangatlah besar dan penting, karena memberikan kemudahan bagi petugas dan pasien itu sendiri dalam segi pelayanan administrasinya yakni penyelesaian administrasinya , pasien tidak perlu membutuhkan waktu yang lama untuk menunggu proses tersebut selesai dan pasien merasa puas dengan pelayanan tersebut sehingga meningkatkan mutu suatu fasilitas pelayanan kesehatan . Petugas dalam mengerjakan pelaporan yang notabennya banyak menyita waktu namun sangat penting , dengan adanya teknologi informasi kesehatan tersebut, proses pelaporan hanya memakan waktu dalam hitungan menit sehingga petugas dapat lebih konsentrasi untuk menganalisa laporan tersebut dan dengan adanya Sistem Informasi Manajemen Kesehatan, semua data bisa terekap dan dapat dipertanggungkan kebenarannya dalam segi manajemen data (laporan).

Sumber referensi:

http://www.gizikia.depkes.go.id/perlunya-peningkatan-mutu-pelayanan-puskesmas/ (diakses 14 April 2015, pukul 14.00 WIB)

http://datablog-soli.blogspot.com/2011/06/tugas-sistem-informasi-kesehatan.html (diakses 14 April 2015, pukul 14.10 WIB)

https://rsudpbun.wordpress.com/2009/02/15/survei-kepuasan-pelanggan/ (diakses 14 April 2015, pukul 14.13 WIB)

http://octarinimayyasari.blogspot.com/2013/05/sistem-informasi-dan-manajemen-data.html (diakses 14 April 2015, pukul 14.28 WIB)

http://riski-dwi.blogspot.com/2011/12/sistem-informasi-manajemen-kesehatan.html (diakses 14 April 2015, pukul 21.00 WIB)

 

Reply

Copyright © 2024 All rights reserved. Theme by Laptop Geek.